Valentine Ya, bunga merupakan hadiah yang indah untuk Hari Valentine, tapi hal
itu sudah biasa, karena kebanyakan orang pasti akan memikirkan hal yang
sama. Bunga memang dapat mencerahkan hari pasangan Anda, tapi itu adalah
kebahagiaan sementara.
Ditambah lagi, harga bunga akan jauh lebih mahal ketika Hari
Valentine tiba dan akan mati dalam hitungan hari, yang berarti bahwa,
kekasih Anda akan melupakan hadiah mahal ini.
Untuk tahun ini, hentikanlah kebiasaan memberikan bunga kepada
pasangan Anda di Hari Valentine, dan cobalah untuk memilih hadiah yang
lebih indah. Berikut adalah delapan hadiah Valentine yang lebih indah
dari bunga.
Ya, bunga merupakan hadiah yang indah untuk Hari Valentine, tapi hal itu
sudah biasa, karena kebanyakan orang pasti akan memikirkan hal yang
sama. Bunga memang dapat mencerahkan hari pasangan Anda, tapi itu adalah
kebahagiaan sementara.
Ditambah lagi, harga bunga akan jauh lebih mahal ketika Hari Valentine
tiba dan akan mati dalam hitungan hari, yang berarti bahwa, kekasih Anda
akan melupakan hadiah mahal ini.
Untuk tahun ini, hentikanlah kebiasaan memberikan bunga kepada pasangan
Anda di Hari Valentine, dan cobalah untuk memilih hadiah yang lebih
indah. Berikut adalah delapan hadiah Valentine yang lebih indah dari
bunga.
1. Foto.
Sebuah foto lebih berarti dari kata-kata. Selain itu, foto dapat
bertahan selamanya. Pilihlah foto terbaik bersama pasangan Anda, dan
pikirkan cara kreatif untuk memberikan kesan yang mendalam pada pasangan
Anda.
2. Boneka dengan Tulisan 'I Love You'.
Ide hadiah ini bukan untuk anak-anak saja. Pria dan wanita dewasa juga
menyukainya. Menurut saya, boneka dengan tulisan 'I Love You' merupakan
hadiah yang lebih baik dari karangan bunga. Ketika pasangan Anda menekan
boneka tersebut dan mengeluarkan suara 'I Love You', Anda pasti akan
melihat senyum di wajah mereka.
3. Surat Cinta.
Jika Anda memiliki kemampuan menulis yang baik, buatlah surat cinta
untuk kekasih Anda. Jika Anda tidak mempunyai uang untuk membeli hadiah
valentine yang indah untuk pasangan Anda, bukan berarti Anda tidak bisa
memberikan hadiah sama sekali. Waktu yang dihabiskan untuk menulis surat
cinta, jauh lebih berharga dari bunga mahal.
4. Cokelat.
Saya tahu, hadiah ini tidak akan bertahan selama bertahun-tahun. Tapi,
mari kita jujur. Cokelat begitu lezat. Ketika Anda memberikan cokelat
kepada pasangan, mereka pasti akan menyukainya bukan? Jika pasangan Anda
tidak menyukai cokelat, kue atau permen bisa dijadikan pilihan.
5. Karangan Buah Segar.
Jika pasangan Anda tidak suka cokelat atau sedang diet, buket buah segar
adalah hadiah yang pas untuk mereka. Buatlah keranjang buah segar yang
unik dan isi dengan beberapa jenis buah, misalnya jeruk, apel, pir,
kiwi, pisang dan mangga, dan tutupi dengan cokelat stroberi. Anda bisa
membuat keranjang buah sendiri atau membelinya. Ini merupakan salah satu
hadiah yang paling sehat untuk diberikan pada Hari Valentine.
6. Kue Buatan Sendiri.
Dengan membuat kue sendiri, hal ini akan menunjukkan seberapa peduli
Anda terhadap pasangan Anda. Jika sebelumnya Anda tidak pernah membuat
kue sendiri karena jadwal Anda yang padat, ini merupakan ide yang bagus
untuk menunjukkan bahwa dia adalah prioritas Anda, bukan pekerjaan Anda.
Ada banyak resep kue di internet, jadi tidak sulit untuk memilih salah
satu yang paling lezat.
7. Kartu Valentine.
Hadiah yang satu ini, akan bertahan selamanya. Sekarang, saya tidak
berbicara tentang kartu valentine yang dijual di pasaran. Meskipun
bagus, membuat kartu valentine sendiri merupakan cara terbaik. Tidak
hanya bisa menghemat, hal ini akan menjadi kejutan besar untuk pasangan
Anda. Walaupun Anda sibuk, cobalah untuk meluangkan waktu untuk membuat
sendiri kartu valentine untuk orang yang Anda cintai. Tulislah sebuah
pesan kecil untuk menunjukkan bahwa mereka layak mendapat apresiasi.
8. Perhiasan.
Apapun bentuknya, baik itu perhiasan emas, perak atau bahkan berlian,
perhiasan merupakan hadiah yang besar. Hadiah ini lebih mahal daripada
bunga, tetapi bisa bertahan selama bertahun-tahun. Jika Anda mempunyai
anggaran yang terbatas, pertimbangkanlah untuk membeli atau membuat
gelang rantai ataupun anting-anting. Kebanyakan wanita akan menyukai hal
tersebut, sehingga Anda tidak akan salah dengan hadiah ini. Kalung
dengan liontin, jam tangan dan cincin juga merupakan pilihan yang tak
kalah menarik.
Hari Valentine merupakan waktu yang tepat untuk menunjukkan cinta Anda.
Jangan lupakan tentang hadiah gratis, yaitu senyum dan pelukan. Lalu,
hadiah apa yang akan Anda berikan kepada pasangan Anda di Hari Valentine
selain bunga? Silahkan share ya, di kolom komentar. Terima kasih,
semoga bermanfaat.
1 Responses to “8 Hadiah Valentine Terindah 2015 ”
Wah...Ini yang kucari-cari. Terima kasih atas sarannya.
10/5/22 16:55Promo payday
Post a Comment