Proses Biar Cepat Hamil

Menurut penelitian, sedikitnya hanya sekitar 85% pasangan suami istri yang akan hamil dalam satu tahun pertama pernikahan dan 92% pada tahun kedua pernikahan. Seseorang baru dapat dikatakan memiliki masalah infertilitas primer (gangguan kesuburan) apabila telah memenuhi kriteria berikut, yaitu : belum memiliki keturunan setelah 1 tahun berhubungan seksual teratur (2-3x/minggu) tanpa menggunakan kontrasepsi. Bagaimana dengan frekuensi Anda dan suami melakukan hubungan seksual? Apakah Anda dan suami sudah mengunjungi dokter?
Jika Anda dan suami sudah menikah lebih dari 1 tahun dan telah melakukan hubungan seksual dengan frekuensi yang teratur, maka Anda dan suami perlu mengunjungi dokter spesialis kebidanan dan kandungan untuk pemeriksaan fertilitas. Evaluasi lebih lanjut untuk mencari penyebabnya perlu dilakukan baik dari pihak suami maupun istri. Seringkali diperlukan pemeriksaan USG rahim, juga terdapat pemeriksaan lain seperti HSG ataupun kadar hormon. Selain Anda, suami Anda juga perlu menjalani beberapa pemeriksaan seperti anatomi organ reproduksi dan analisis sperma. Pemeriksaan analisis sperma dapat menjadi acuan informasi mengenai kesehatan sperma.
Selain beragam pemeriksaan untuk mengetahui kesehatan organ reproduksi Anda dan suami, tentunya yang perlu dilakukan dalam persiapan kehamilan adalah merubah pola hidup menjadi lebih sehat dengan makan makanan bergizi dan seimbang, asupan vitamin sesuai kebutuhan, istirahat teratur, dan berolahraga.
Perlu juga diperhatikan:
  • Hentikan segala kegiatan yang kurang baik apabila Ibu ingin hamil.

  • Hindari merokok, obat-obatan terlarang, dan alkohol (termasuk suami).

  • Hindari juga konsumsi obat-obatan termasuk yang dijual bebas, Menurut The Center for Disease Control (CDC), wanita yang berencana untuk hamil dianjurkan mengkonsumsi vitamin B dalam jumlah cukup dan asam folat sebanyak 400 mikrogram/hari agar dapat mengurangi risiko gangguan perkembangan otak embrio.

  • Ketahui masa subur Anda, dan lakukan hubungan intim 3x/minggu dengan posisi misionaris (pria di atas).

Jika Anda telah melakukan berbagai tindakan seperti di atas dan hasil yang didapatkan dalam keadaan normal, namun tetap belum mendapatkan keturunan, bersabarlah dan tetap berusaha dan berdoa pada Nya. Semoga Anda dan suami dapat segera dianugerahi buah hati.
Berikut saya sertakan beberapa artikel yang sekiranya dapat bermanfaat bagi Anda:
Demikian informasi yang dapat disampaikan. Semoga bermanfaat. 

Artikel Terkait:


0 Responses to “Proses Biar Cepat Hamil”

Post a Comment