TIPS MEMBELI MOTOR BARU 2014



TIPS MEMBELI MOTOR BARU 2014



Jenis sepeda motor
Saat ini konsumen motor Indonesia begitu di manja dengan berbagai produk motor baru berbagai brand. Pilihan pun semakin beragam, dari mulai motor bebek, motor matic, sampai motor batangan pun ada. Desain sepeda motor jaman sekarang juga semakin menggoda, tinggal pilih tinggal ambil tergantung berapa duit yang ada dalam tabungan anda. Duit kurang,, tenang saja,, Di Kabupaten Sintang dan Sekadau cukup dengan duit 800 ribu rupiah anda sudah punya motor bebek atau matik baru. Kredit motor semakin di permudah, jadi wajar bila di Kalimantan Barat ada dua perusahaan motor yang produknya laku keras layaknya kacang goreng.
Langsung saja ya saya akan berbagi tips bagaimana caranya kita bisa mendapatkan motor baru dari dealer dengan harga lebih murah dari harga yang sudah ditetapkan oleh mereka. Tips ini teramat langka karena sepertinya belum pernah sama sekali dibahas oleh para blogger otomotif, baik itu blogger papan atas maupun blogger papan bawah. Jadi hari ini saya yang pertama kali yang beritahu caranya,, TAPI INGAT jangan bilang siapa-siapa CUKUP AKU DAN KAMU YANG TAU,, hehehehee.
Tips ini teruji ampuh tergantung siapa yang menjalaninya,, yang pasti tips ini berdasarkan pengalaman pribadi saya sendiri,, sebagai contoh dengan tips ini saya mendapatkan Ninja 2tak lebih murah Rp 1.300.000- dari harga standar dealer waktu itu… LEBIH EDAN lagi ketika saya mencoba melakukan tips yang sama dalam membeli rumah kedua saya,, ternyata saya mendapatkan harga lebih murah Rp 20,000,000- dari orang lain yang membeli rumah dengan type yang sama,, Caranya????? Sabar-sabar sobat, saya akan beritahu caranya secara pelan-pelan, supaya bila sobat menjalani tips ini bisa berhasil 100%.
Sebuah cara lama untuk membeli motor dengan harga lebih murah adalah dengan membeli MOTOR KOSONG,, maksud motor kosong ini adalah surat menyurat dan pajak motor yang anda beli anda ngurus sendiri. Bagi saya cara beginian merupakan cara yang ribet,, apalagi bagi anda yang sibuk. Saya tidak menganjurkan cara lama itu. Lalu cara Yudha bagaimana??? Caranya gampang koq, cukup satu kata yaitu NEGOSIASI. Negosiasi ini bukan negosiasi sembarangan,, harus ada langkah yang urut dan terencana sehingga anda bisa MENANG dalam negosiasi tersebut.
Nah bagaimana caranya mendapatkan motor dengan harga lebih murah :
PERTAMA :
Anda Harus Punya Duit Kontan
Pohon duitMohon maaf yaaa,, untuk mendapatkan harga motor yang lebih murah kita WAJIB memiliki duit kontan.
KEDUA :
Hindari Sales Yang Ada di Dealer Tersebut
sales
Seperti biasanya dalam sebuah brosur terdapat nama dan nomor telp sales,, JANGAN PERNAH anda hubungi sales tersebut kecuali bila anda membeli motor dengan cara kredit. Sudah jadi rahasia umum bagi sales yang berhasil menjual motor baik dengan cara kontan maupun kredit maka dia akan mendapat bonus dari bosnya. Bila anda anda CERDAS maka akhir dari negosiasi nanti bonus sang sales akan masuk ke dalam dompet anda. Saran saya hindari para sales yang merupakan pasukan terdepan dari dealer tersebut. Lalu kita ketemu siapa????
KETIGA :
Langsung Ketemu Big Bosnya (Pemilik Dealer)
Prajurit ketemu prajurit, komandan ketemu komandan. Yuuuups,,,, karena anda membeli secara kontan maka status anda adalah komandan. Jadi wajar dong bila komandan dilayani oleh komandan juga. Di sinilah Kemampuan anda bernegosiasi teruji. Secara pribadi saya TIDAK PEDULI hasil akhirnya,, Negosiasi bagi saya adalah SENI,, proses negosiasi ini yang paling saya sukai,, Untuk mendapatkan harga rumah lebih murah Rp 20.000.000,- dari yang lain saya perlu waktu seminggu dalam proses negosiasi. Maklum sobat proses Negosiasi dalam membeli rumah jauh lebih ribet dibandingkan proses negosiasi dalam membeli motor walaupun Tips Dasarnya sama.
KEEMPAT :
Tekan Nafsu Birahi Anda, Jangan perlihatkan MuPeng
MupengIni yang paling penting ketika anda bernegosiasi dengan Big Bos,, Jangan perlihatkan nafsu birahi anda untuk memiliki sepeda motor yang anda incar, perlihatkan wajah alim anda hehehehee…. Anak sekarang bilang jangan MuPeng (Muka Pengen). Big Bos itu orang yang berpengalaman dalam penjualan,, dari gerakan otot diwajah anda saja dia sudah tau sebenarnya anda bernafsu apa enggak,, Nah kalau ketahuan,, anda akan kalah dalam negosiasi tersebut. Tapi tenang sobat ketahuan atau enggak anda masih bisa menang koq,, Saya masih banyak jurus yang akan saya berikan kepada anda,,,
KELIMA :
Tunjukkan Uang Kontan Anda
Bukan bermaksud menyombongkan diri tapi trik ini hanya membuktikan bahwa anda serius membeli motor pada hari itu. Masukkan Uang anda dalam Kantong plastik bening,, letakkan di meja Big Bos ketika bernegosiasi,,, Sekaya apapun big bos itu,, uang adalah uang,, uang bisa membuat mata menjadi ijo,, INGAT big bos itu pedagang,, Namanya pedagang,, uang diatas meja rasanya sayang bila akhirnya melayang ke pedagang yang lain.
KEENAM :
Uang Kontan Yang Anda Bawa Harus di Bawah Harga Motor Yang Anda incar.
Gober
Bila motor yang anda incar itu berharga 25 juta,, maka bawa uang kontan anda 24 juta,, boleh kurang lagi bila anda memang seorang NEGOSIASI ULUNG,, tapi ingat jangan tawar harga yang keterlaluan karena INTI dari negosiasi tersebut adalah anda bisa mendapatkan harga motor yang murah dari harga standar dealer tersebut. Ini saatnya ANDA MERENDAHKAN DIRI,,, katakan pada big bos itu,, bahwa uang yang anda bawa itu uang terakhir yang anda miliki walaupun uang tabungan anda sebenarnya 1 M,, hehehehee…. Ingat dalam sebuah Negosiasi merendahkan diri bukan berarti anda kehilangan harga diri.
KETUJUH :
Ancaman
Big Bos tak akan peduli walaupun sudah anda katakan itu uang terakhir anda,, namanya pedagang pasti menaikkan harga yang anda tawarkan,, saatnya menggunakan jurus ANCAMAN,,, hohohoho,,,, jangan mengancam Big Bos dengan Samurai atau pistol yaaa,, karena jelas hal itu akan membuat anda masuk dalam penjara,,, Bila Big Bos enggak mau dengan harga yang anda minta,, ya udah ancam Big Bos dengan cara enggak jadi membeli motor tersebut. Bila motor yang anda incar itu adalah New Vixion,, sebelum anda pergi katakan pada Big Bos bahwa anda akan pergi ke dealer Honda untuk membeli CB150R begitu pula sebaliknya,,, Yakin deh anda akan dipanggil kembali untuk membawa pulang motor yang anda incar itu,,wkwkwkwkwk..
KEDELAPAN :
Berdoa
berdoa
Sebelum berangkat untuk bernegosiasi, saya harap anda berdoa dulu,, semoga apa yang anda harapkan terkabul,, JANGAN LUPA berdoa juga semoga Big Bos pemilik dealer motor yang anda incar itu tidak membaca artikel ini,,, Wkwkwkwkwkwkk,,,,,,,,


1 Responses to “TIPS MEMBELI MOTOR BARU 2014”

Unknown :

makasih infonya
Cara bisnis Pulsa
Cara menjadi agen pulsa

28/9/14 20:41

Post a Comment